Selain kami mengadakan buka puasa bersama warga di Kaliajeng (Getasan), kami juga melakukan buka bersama warga sekitar studio kami, yaitu di kelurahan Kumpulrejo, Argomulyo, Salatiga. Karena keterbatasan kami, bukber ini kami selenggarakan di 3 (tiga) dusun yang paling dekat, yaitu di Mbelon pada 3 Juni 2018, di Randuares pada 29 Mei 2018 dan Ngemplak sendiri pada 20 Mei 2018. Dengan rata-rata jumlah warga yang mengikuti acara buka puasa bersama Radio Bass FM per wilayah untuk tahun ini hampir 200 warga.
Alhamdulillah, secara keseluruhan ketiga acara tersebut berjalan dengan lancar. Selain sekedar buka puasa, kami juga membagikan buku saku Dzikir Pagi dan Petang dan sedikit tausiah sebelum buka puasa. Dan alhamdulillah, ketika bukber di Mbelon Pak Muhammad Haris, S.S., M.Si. (selaku wakil walikota Salatiga 2018) berkenan hadir. Dengan padatnya jadwal, alhadulillah beliau masih menyempatkan hadir atas undangan dari kami untuk memberikan sedikit tausiah sebelum berbuka puasa.
Semoga acara ini bisa mempererat hubungan kami dengan warga sekitar. Dan semoga buka puasa bersama warga ini menjadi salah satu simpanan berharga untuk muhsinin yang ikut membantu terselenggaranya acara ini. Aamiin.